0966. PUASA NADZAR BERTEPATAN DENGAN PUASA RAMADHAN MANAKAH YANG HARUS DIDAHULUKAN?




Pertanyaan:
Assalamualaikum poro kiyai,ustads,para santri,kulo arep nakon. 

Misal : zaid hari ini (selasa) berNadzar puasa dihari (kamis), jikalau ia menikah dengan hindun,ehh esok nya hari (rabu) zaid benar menikahi hindun,tanpa zaid ketahui bahwa hari (kamis) itu masuk tanggal 1 bulan romadhon... Timbul pertanyaan,zaid diharuskan melakukan kewajiban yang mana? 

minta referensi dari kitab serta fotokan,terima kasih!
[රඩ]

Jawaban:
Walaikumussalam

Ketika masuk bulan puasa dan seseorang ada kewajiban puasa yang lain semisal puasa Nadzar maka yang ia lakukan adalah puasa Ramadhan bukan selainnya dan kewajiban puasa lainnya dilakukan diluar Ramadhan; sebab bulan Ramadhan hanya khusus diwajibkan hanya puasa Ramadhan, sehingga bila seseorang berniat puasa selain Ramadhan atau menggabungkan niat didalamnya maka tidak sah, baik puasa Ramadhan maupun puasa lainnya.

Dasar keterangan:

قَالَ الشَّافِعِيُّ وَالْأَصْحَابُ رَحِمَهُمْ اللَّهُ تَعَالَى يَتَعَيَّنُ رَمَضَانُ لِصَوْمِ رَمَضَانَ فَلَا يَصِحُّ فِيهِ غَيْرُهُ فَلَوْ نَوَى فِيهِ الْحَاضِرُ أَوْ الْمُسَافِرُ أَوْ الْمَرِيضُ صَوْمَ كَفَّارَةٍ أَوْ نَذْرٍ أَوْ قَضَاءٍ أَوْ تَطَوُّعٍ أَوْ أَطْلَقَ نِيَّةَ الصَّوْمِ لَمْ تَصِحَّ نِيَّتُهُ وَلَا يَصِحُّ صَوْمُهُ لَا عَمَّا نَوَاهُ وَلَا عَنْ رَمَضَانَ هَكَذَا نَصَّ عَلَيْهِ وَقَطَعَ بِهِ الْأَصْحَابُ فِي الطُّرُقِ
Imam Syafi'i dan pengikutnya semoga Allah merahmati mereka berkata "(Bulan Ramadhan) ditentukan (secara khusus) berpuasa Ramadhan dan tidak puasa selain Ramadhan; kalau saja orang yang mukim, musafir, sakit di dalam bulan Ramadhan berniat puasa kaffarat, puas nadzar, puasa qadha’, puasa sunnah atau berniat puasa mutlak (umum), maka niat puasanya, apa yang ia niatkan, dan puasa Ramadhannya juga tidak sah", demikianlah nas beliau dan diputuskan pengikutnya pada jalurnya.
[Al Majmuu' Syarh al Muhadzdzab VI/299]

Wallahu A'lamu Bis Showaab

Link Diskusi:

Komentari

Lebih baru Lebih lama