0968. KETENTUAN BACAAN KERAS DAN PELAN SAAT QODHO SHALAT




Pertanyaan:
Assalamu 'alaikum
Mau brtanya.buat smua angota grup.
Apakah mengqodok solat duhur yg di krjkn pd waktu mlm hari disunahkan jahr bacaannya?
[Arya Fudheil]

Jawaban:
Walaikumussalam

Waktu mengeraskan atau memelankan bacaan shalat pada shalat yang diqodho mengikuti waktu yang akan diqodho lebih jelasnya seperti ini:
• Mengqodho shalat malam di waku siang maka bacaannya dipelankan seperti mengqodho shalat isya'diwaktu Dzuhur.
• Mengqodho shalat siang diwaktu shalat malam bacaannya sunah dikeraskan seperti mengqodho shalat Dzuhur diwaktu Maghrib.

Termasuk ketentuan diatas mengqodho shalat Dhuha diwaktu isya'Sunah dikeraskan bacaannya, beda halnya mengqodho shalat Ied maka dikeraskan bacaannya, sedangkan mengqodho shalat tarawih, witir diluar bulan Ramadhan, shalat rawatib yang mengiringi shalat fardhu maka bacaannya dipelankan disegala kondisi.

وَالْعبْرَة فِي قَضَاء الصَّلَاة بِوَقْت الْقَضَاء على الْمُعْتَمد فيجهر فِي قَضَاء الظّهْر لَيْلًا وَيسر فِي قَضَاء الْعشَاء نَهَارا وَمثل اللَّيْل وَقت الصُّبْح لِأَنَّهُ وَقت جهر فَلَو قضى صَلَاة الضُّحَى لَيْلًا أَو وَقت صبح جهر
نعم صَلَاة الْعِيدَيْنِ جهرية قَضَاء وَأَدَاء ووتر غير رَمَضَان
ورواتب الْفَرَائِض سَرِيَّة أَدَاء وَقَضَاء
[Nihaayah az Zain Halaman 63]

Wallahu A'lamu Bis Showaab

[Ismidar Abdurrahman As-Sanusi]

Sumber diskusi (KAJIAN FATHUL MU'IN):

Komentari

Lebih baru Lebih lama