1686. TAFSIR MIMPI ADZAN

Sumber gambar: bincang syariah


Pertanyaan:
Assalamu'alaikum para Syech mimpi azan itu pertanda apa ya
[Moh Laits Al Fatih/Izul Khaf]

Jawaban:
Wa'alaikumussalam Warahmatullahi Wabarakatuh

Mimpi Adzan tergantung keadaan apa dalam mimpinya:

• Mimpi seolah-olah ia adzan sekali atau dua kali lalu iqomat dan kemudian shalat fardhu pertanda ia beroleh rezeki haji dan umroh.

• Mimpi seolah-olah adzan pada menara pertanda akan menjadi penyeru kebenaran dan diharapkan baginya ibadah haji.

• Mimpi seolah-olah adzan di sumur maka dia akan mendorong seseorang untuk perjalanan jauh.

• Mimpi seolah olah dia seorang muadzin padahal aslinya bukan maka dia akan mendapat kekuasaan seukuran sampainya suara adzan jika memang dia pantas menerimanya.

• Mimpi seolah olah adzan di atas bukit maka dia akn mendapatkan kekuasaan dari orang yang buta, jika dia bukan orang yang pantas menerima kekuasaan maka dia akan mendapatkan pekerjaan yang menguntungkan atau medapatkan profesi yang terhormat.

• Mimpi bahwa dia menambah, mengurangi atau merubah lafadz adzan maka dia akan mendholimi manusia seukuran tambah dan kurangnya adzan.

• Mimpi adzan di jalanan jika dia termasuk orang baik maka dia akan amar ma'ruf nahi mungkar, jika dia termasuk orang yang berbuat kerusakan maka dia akan dipukul orang.

• Mimpi seolah olah adzan di atas tembok maka dia akan mengajak seseorang untuk berdamai.jika mimpi adzan di atas rumah maka ada keluarganya yang akan meninggal.

• Mimpi adzan di atas ka'bah maka dia akan melakukan bid'ah secara terang-terangan.mimpi adzan di atas ka'bah tidak terpuji.

• Mimpi adzan di atas loteng tetangganya maka dia akan mengkhianati istri tetanganya.barang siapa mimpi adan diantara kaum dan mereka tidak menjawabnya maka dia akan merada ditangah-tengah kaum yang dholim karena Allah ta'ala berfirman :" kemudian seorang penyeru mengumumkan diantara kedua golongan itu 'kutukan Allah ditimpakan kepada orang-orang yang dholim 'al a'rof ayat 44.

• Mimpi adzan dan iqomat maka dia akan menegakkan sunnah dan mematikan bid'ah.

• Barang siapa mimpi anak kecil adzan maka dia akan terbebas dari kebohongan dan dusta terhadap kedua orangtuanya karena kisahnya Nabi Isa Alaihissalam.

• Mimpi adzan di kamar mandi tidaklah terpuji baik agama maupun dunianya, ada yang mengatakan bahwa takwilnya adalah dia akan menjadi petuh.

• Mimpi adzan di rumah yang panas maka dia akan demam menggigil.

• Mimpi adzan di rumah yang dingin maka dia akan demam dengan panas yang tinggi.

• Siapa mimpi adzan di depan pintu sulton maka akan mengatakan kebenaran.

Dan banyak lagi keadaan-keadaan orang mimpi adzan. Karena sejatinya beragam yang ia mimpikan meskipun satu judul yaitu adzan Bisa berbeda takwilnya.

Wallahu A'lam

(Dijawab oleh: Ismidar Abdurrahman As-Sanusi)

Ibarot :

تفسير الأحلام = منتخب الكلام في تفسير الأحلام، ٨٣-/١ المكتبة الشاملة
(قال الأستاذ أبو سعيد رضي الله عنه) (من رأى) أنه أذن مرة أو مرتين وأقام وصلى فريضة رزق حجاً وعمرة لقوله تعالى: {وأذن في الناس بالحج} والآن بعرفات يؤذن ويقام مرتان مرتان فإن رأى كأنه يؤذن على منارة فإنّه يكون داعيَاَ إلى الحق ويرجى له الحج فإن رأى كأنّه يؤذن في بئر فإن يحث الناس على سفر بعيد فإن رأى كأنّه مؤذن وليس في اليقظة ولي ولاية بقدر ما بلغ صوته إن كان للولاية أهلا

Link Diskusi:

Komentari

Lebih baru Lebih lama