1204. TUMA'NINAH DAN BATASANNYA

Sumber gambar: umma.id

Pertanyaan:

 Assalamu'alaikum.

Tukmaninah adalah salah satu rukun sholat.seberapa lama(detik) durasi dari tiap2 tukmaninah dlm sholat?

Apa ukuran yg tepat untuk mengukur tukmaninah.(saya pribadi mengukur tukmaninah dgn 1tarikan NAFAS)

MOHON ilmunya lor.

[Mrsehat Mar Hat]

Jawaban:
Wa'alaikumussalam

Definisi dari Tuma'ninah itu sendiri adalah diam anggota badan setelah bergerak dari turun atau dari bangkit, atau juga berarti diam antara dua gerakan. Jadi, Tuma'ninah itu diam anggota badan setelah kita bergerak menjalankan aneka gerakan shalat, kalau tidak ada diam setelah bergerak maka tidak dinamakan Tuma'ninah.

Adapun ukuran dari yang disebut Tuma'ninah itu seukuran bacaan Subhanallah (سبحان الله) artinya batas dinamakan Tuma'ninah itu bisa diperoleh dengan mengucapkan lafadz Subhanallah. Jadi, kalau dihitung pakai detik maka bisa kita tes berapa detik lamanya kita mengucapkan lafadz Subhanallah itulah batas Tuma'ninah, Kurang dari ukuran tersebut belum memperoleh Tuma'ninah. Jadi, bukan dihitung dengan tarikan nafas tapi dihitung seukuran bacaan Subhanallah.

ثم بين المصنف صورة الطمأنينة ، فقال: الطمأنينة هي: سكون بعد حركة، أي سكون الأعضاء بعد حركتها من هوي ونهوض ، ولو قال: هي سكون بين حركتين لكان أوضح بحيث يستقر كل عضو محله بقدر «سبحان الله» ، أي: بمقدار التلفظ بذلك.
Kemudian pengarang menjelaskan gambaran Tuma'ninah, beliau berkata Tuma'ninah Yaitu diam sesudah bergerak, artinya: Diam anggota tubuh sesudah bergerak dari turun dan bangkit, kalaupun dikatakan Tuma'ninah Yaitu diam antara dua gerakan lebih jelas, ketika tetap anggota pada tempatnya seukuran "SUBHANALLAH" Artinya: Seukuran melafazkan kalimat itu.
[Kaasyifah as Sajaa Halaman 283, Daar al Haawi]

Wallahu A'lamu Bis Showaab

(Dijawab oleh: Ismidar Abdurrahman As-Sanusi)

Link Diskusi:

Komentari

Lebih baru Lebih lama