1621. AQIDAH : ARTI DAN MAKNA GELAR AL MASIIH PADA NABI ISA DAN DAJJAL

Sumber gambar: bincang syariah


Pertanyaan:
Assalamualikum,,mohon penjelasan arti dari kata al masiih untuk nabi isa,,dan al masiih untuk dajjal
[Aba Zahwa]

Jawaban:
Wa'alaikumussalam Warahmatullahi Wabarakatuh

Gelar AL MASIIH merupakan sifat yang disematkan pada Nabi Isa Alaihimassalam dan Dajjal adapun makna AL MASIIH pada keduanya terjadi khilaf:

1. AL MASIIH Nabi Isa Alaihimassalam

Al Wahidi mengatakan bahwa Abu Ubaid dan Al Laits berpendapat bahwa kata AL MASIIH berasal dari bahasa Ibrani Yaitu MASHIIHAN lalu diarabkan jadilah lafadz tersebut seperti lafadz Musa (موسى) Juga berasal dari bahasa Ibrani Yaitu MUSYA (موشى) atau MISYAA (ميشا) lalu diarabkan jadilah lafadz Musa موسى

Diceritakan dari Ibnu Abbas bahwa beliau mengatakan karena Nabi Isa Alaihimassalam jika menyentuh orang sakit tidak akan ditimpa sakit melainkan kesembuhan.

Menurut Ibrahim dan Ibnu Arabiy AL MASIIH adalah jujur. Ada yang mengatakan karena tumitnya tidak ada, ada yang berpendapat karena mengusap Nabi Zakariya, ada yang berpendapat karena ia mengembara di bumi, ada yang mengatakan ketika keluar dari perut ibunya dalam keadaan sudah diminyaki, ada yang mengatakan Ia disentuh dengan keberkahan saat dilahirkan, ada yang mengatakan beliau diciptakan Allah sebaik-baik bentuk dan ada pula pendapat yang lain.

2. AL MASIIH Dajjal
Ada yang mengatakan ia terhapus matanya, ada yang mengatakan karena ia buta, Sebab orang yang buta dijuluki MASIIH, ada yang mengatakan ia keluar ke bumi selalu mengembara di bumi dan ada pendapat selain itu.

Perbedaan mendasar julukan AL MASIIH pada Nabi Isa Alaihimassalam dengan Dajjal bahwa AL MASIIH pada Nabi Isa Alaihimassalam merupakan julukan yang disematkan untuk menunjukkan makna kebaikan, Sedangkan AL MASIIH pada Dajjal menunjukkan arti kejelekan. Wallahu A'lam

Ibarot :

شرح النووي على مسلم ٢٣٤/٢
وَأَمَّا الْمَسِيحُ فَهُوَ صِفَةٌ لِعِيسَى صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَصِفَةٌ لِلدَّجَّالِ فَأَمَّا عِيسَى فَاخْتَلَفَ الْعُلَمَاءُ فِي سَبَبِ تَسْمِيَتِهِ مَسِيحًا قَالَ الْوَاحِدِيُّ ذَهَبَ أَبُو عُبَيْدٍ وَاللَّيْثُ إِلَى أَنَّ أَصْلَهُ بِالْعِبْرَانِيَّةِ مَشِيحَا فَعَرَّبَتْهُ الْعَرَبُ وَغَيَّرَتْ لَفْظَهُ كَمَا قَالُوا مُوسَى وَأَصْلُهُ مُوشَى أَوْ مِيشَا بِالْعِبْرَانِيَّةِ فَلَمَّا عَرَّبُوهُ غَيَّرُوهُ فَعَلَى هَذَا لَا اشْتِقَاقَ لَهُ قَالَ وَذَهَبَ أكثر العلماء إلى أنه مُشْتَقٍّ وَكَذَا قَالَ غَيْرُهُ إِنَّهُ مُشْتَقٌّ عَلَى قَوْلِ الْجُمْهُورِ ثُمَّ اخْتَلَفَ هَؤُلَاءِ فَحُكِيَ عَنِ بن عَبَّاسٍ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُمَا أَنَّهُ قَالَ لِأَنَّهُ لم يمسح ذا عاهة الا بريء وقال ابراهيم وبن الْأَعْرَابِيِّ الْمَسِيحُ الصِّدِّيقُ وَقِيلَ لِكَوْنِهِ مَمْسُوحُ أَسْفَلِ الْقَدَمَيْنِ لَا أَخْمَصَ لَهُ وَقِيلَ لِمَسْحِ زَكَرِيَّا إِيَّاهُ وَقِيلَ لِمَسْحِهِ الْأَرْضَ أَيْ قَطْعِهَا وَقِيلَ لِأَنَّهُ خَرَجَ مِنْ بَطْنِ أُمِّهِ مَمْسُوحًا بِالدُّهْنِ وَقِيلَ لِأَنَّهُ مُسِحَ بِالْبَرَكَةِ حِينَ وُلِدَ وَقِيلَ لِأَنَّ اللَّهَ تَعَالَى مَسَحَهُ أَيْ خَلَقَهُ خَلْقًا حَسَنًا وَقِيلَ غَيْرُ ذَلِكَ وَاللَّهُ أَعْلَمُ وَأَمَّا الدَّجَّالُ فَقِيلَ سُمِّيَ بِذَلِكَ لِأَنَّهُ مَمْسُوحُ الْعَيْنِ وَقِيلَ لِأَنَّهُ أَعْوَرُ وَالْأَعْوَرُ يُسَمَّى مَسِيحًا وَقِيلَ لِمَسْحِهِ الْأَرْضَ حِينَ خُرُوجِهِ وَقِيلَ غَيْرُ ذَلِكَ قَالَ الْقَاضِي وَلَا خِلَافَ عِنْدَ أَحَدٍ مِنَ الرُّوَاةِ فِي اسْمِ عِيسَى أَنَّهُ بِفَتْحِ الْمِيمِ وَكَسْرِ السِّينِ مُخَفَّفَةً وَاخْتُلِفَ فِي الدَّجَّالِ فَأَكْثَرُهُمْ يَقُولُهُ مِثْلَهُ وَلَا فَرْقَ بَيْنَهُمَا فِي اللَّفْظِ وَلَكِنَّ عِيسَى صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَسِيحُ هُدًى وَالدَّجَّالُ مَسِيحُ ضَلَالَةٍ

CATATAN:
Lihat pada Kitab Iman bab Isra' Rasulullah Shalallahu Alaihi Wasallam

(Dijawab oleh: Ismidar Abdurrahman As-Sanusi)

Link Diskusi:

Komentari

Lebih baru Lebih lama